Para WBP Lapas Kelas IIA Karawang Dapatkan Latihan Kedisiplinan dan Kepribadian

ruangbacanews

Karawang - Delikinformasi.com

Bekerjasama dengan Gerakan Pramuka Kwarcab Kabupaten Karawang, Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP, red) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Karawang diberikan pelatihan kedisiplinan dan kepribadian.

Hal itu dilakukan sebelum mereka kembali ke masyarakat dengan menanamkan nilai-nilai karakter bangsa.

Kalapas Kelas IIA Karawang, Lenggono Budi mengatakan, dalam kegiatan ini, pelatih ataupun pembimbing dari Kwarcab Karawang memberikan beberapa materi terkait dengan kepramukaan, pengertian, maksud, tujuan dan dasar dasar dari pramuka terhadap WBP Pramuka Lapas Karawang.

"Sebanyak 8 orang WBP pramuka Lapas Karawang mengikuti kegiatan tersebut dan di dampingi oleh Kasi Binadik serta staff Bimaswat,"ujar Lenggono, Sabtu (18/6/22).

Orang nomor satu di Lapas Karawang juga mengatakan, setelah kegiatan selesai, Kasi Binadik memberikan arahan dan masukan terkait apa apa saja yang dilarang disaat melaksanakan kegiatan pembinaan kepribadian.

"Tentunya agar terciptanya kegiatan yang aman dan tertib,"pungkasnya.(Er'em)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !