Danramil 0410/Pangkalan : Penanaman Benih sudah, tinggal lakukan perawatan

ruangbacanews

Karawang - Deliknewsjabar.com

Masih belum terlepas dari musibah pandemi virus covid-19, membuat Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang terus jalin sinergitas dengan Kodim 0604/Karawang dalam mengelola sektor ketahanan pangan.

Sektor Ketahanan Pangan sifatnya sangat penting, guna mengantisipasi terjadinya kekurangan bahan pangan dikalangan masyarakat.

Kodim 0604/Karawang sendiri dalam mengelola sektor ketahanan pangan melibatkan seluruh jajaran koramil-koramil beserta para anggotanya.

Sebagai bagian dari Kodim 0604/Karawang, Koramil 0410/Pangkalan pun tidak lepas dari tanggung jawab untuk mengelola sektor ketahanan pangan yang berlokasi di Kampung Leuwisisir, Desa Mekarmulya, Kecamatan Telukjambe Barat.

Dikatakan Danramil 0410/Pangkalan, Kapten Inf Dani Rustandi, proses penanaman benih sudah selesai dilakukan, tinggal kita lakukan perawatan agar semuanya tumbuh dengan subur, ucapnya saat ditemui di kantornya, Kamis (08/04/21).

Masih kata Danramil, dalam pengelolaannya kami terjunkan personil secara bergantian yang juga dibantu oleh masyarakat setempat.

Semoga hasilnya nanti akan baik, sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat dalam rangka mengantisipasi terjadinya kekurangan pangan pada masa pandemi virus covid-19 ini, tutupnya.(Sb)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !