Koramil 0401/Kota turunkan anggotanya dalam perawatan Sektor Ketahanan Pangan

ruangbacanews

Karawang - Deliknewsjabar.com

Bibit Kacang Tanah, Jagung dan Singkong menjadi pilihan bagi jajaran Koramil 0401/Kota Kodim 0604/Karawang dalam mengelola lahan di sektor ketahanan pangan.

Seperti diketahui, Kodim 0604/Karawang bekerjasama dengan Pemkab Karawang dalam membangun serta memperkuat sektor ketahanan pangan di Kabupaten Karawang.

Dalam pelaksanaannya, masing - masing Koramil jajaran Kodim 0604/Karawang diberi jatah tanggung jawab untuk mengelola lahan di sektor katahanan pangan yang berlokasi di Kampung Leuwisisir, Desa Mekarmulya, Kecamatan Telukjambe Barat.

Setelah berkoordinasi dengan petani sekitar terkait tumbuhan apa yang cocok untuk ditanam, akhirnya kami memutuskan untuk menanam jagung dan singkong, jelas Danramil 0401/Kota, Kapten Inf Suryadi saat ditemui dilokasi, Senin (01/02/21).

Masih kata Danramil, total keseluruhan luas lahan yang kami garap sekitar 7.000 meter, 2.500 meter kami tanami jagung dan sisanya 5.000 meter kita tanami singkong dan kacang tanah.

Diharapkan hasilnya nanti dapat dimanfaatkan oleh masyarakat sebaik mungkin guna mengantisipasi terjadinya kekurangan pangan dimasa pandemi virus corona saat ini, ujar Danramil.(Sb)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !