Serka Polung, Babinsa Koramil 0408/Cilamaya Lakukan Pengawasan Tanaman Ketahanan Pangan

ruangbacanews

KARAWANG, Deliknewsjabar.com - Para personel Koramil 0408 Cilamaya, Kodim 0604 Karawang, menggarap lahan ketahanan pangan di Kp Leuwisisir, Desa Mekarmulya, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. 


Kegiatan tersebut, guna mendukung program pemerintah dalam ketahanan pangan dimasa pandemi Corona.


Guna Mendapat Hasil Yang Bagus, Para Personel Koramil 0408 Cilamaya Terus Lakukan Perawatan dan Pemeliharaan Tanaman Pangan.


Dalam hal perawatan dan pemeliharaan tanaman pangan,  para personel Kroamil 0408 Cilamaya, secara bergantian ditugaskan untuk melakukan pemeliharaan serta perawatan tanaman yang juga dibantu oleh warga sekitar. 


Dengan luas 7000 meter, para personel melakukan pengolahan lahan dan pemeliharaan tanaman jagung, Singkong dan kacang tanah.


"Personel juga dibantu oleh  masyarakat  sekitar yakni bapak Arman dan bapak Asman,"papar Danramil 0408 Cilamaya,  Kapten Wawan Triyuana. Senin (21/12).


Dijelaskan Danramil, penanaman tanaman pangan ini guna membantu program pemerintah dalam ketahanan pangan dimasa pandemi.


"Ketika sudah bisa dipanen tanaman pangan tersebut akan kami bagikan kepada warga sekitar yang terdampak Covid-19,"terangnya. (noe)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !