Keluarga Besar TNI dari FKPPI dan PPM ikuti Pembinaan di Makodim 0604/Karawang

ruangbacanews

KARAWANG - DelikNews.id

Kodim 0604/Karawang menggelar kegiatan Pembinaan Keluarga Besar TNI  bersama Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri TNI – POLRI  ( KB- FKPPI) dan Pemuda Panca Marga (PPM) dengan mengambil Tema ," Aksi Nyata Bela Negara Keluarga Besar TNI (KBT) Di era Kekinian" bertempat di Lapangan Aula Makodim 0604/Karawang Kabupaten Karawang, Selasa (09/06/20).


Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo dalam amanatnya  menyebutkan kegiatan pembinaan KB TNI bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran bela negara guna mewujudkan keeratan hubungan dalam rangka kepentingan pertahanan negara dan membantu kesulitan rakyat  dimasa pandemi Covid 19  di Karawang dan mendukung tugas pokok  TNI AD.

Dandim berharap kepada Keluarga Besar TNI, agar para anggota Keluarga Besar TNI jangan ada lagi konflik di internal Organisasi tetap junjung tinggi persaudaraan sesama dan menjaga nama baik almamater FKKPI Dan PPM, jangan ada anggota maupun pengurus yang menyalah gunakan Organisasi ini utk kepentingan pribadi/kelompok, jangan sampai ada yang berunjuk rasa anarkis,  menentang pemerintah yang sah dsb, mari sama - sama kita jaga kondusifitas wilayah dengan saling bekerjasama, junjung tinggi NKRI Harga mati.


Kegiatan Pembinaan KB TNI dipimpin oleh Dandim 0604/ Karawang dihadiri oleh Para Perwira jajaran Kodim 0604/Karawang, KETUA Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri TNI – POLRI  ( KB- FKPPI) Kabupaten Karawang Jawa Barat, Hj.Eli Amalia Priatna beserta Anggota dan Pengurus PPM beserta anggota  yang ada di wilayah Kabupten Karawang.

Diakhir kegiatan Ketua FKPPI Hj Eli mewakili peserta yang hadir mengucapkan terimakasih kepada Kodim 0604/Karawang atas kepedulian dan perhatian terhadap Keluarga Besar TNI khususnya FKPPI dan Ia berharap dimasa yang akan datang hubungan baik yang sudah terjalin dapat lebih ditingkatkan lagi demi kepentingan bangsa dan negara. (red)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !