Bukti Nyata Sinergitas TNI , Polri , Pemda Dan Masyarakat Menyatu Di Acara Pembukaan TMMD

ruangbacanews

KARAWANG - deliknews.id

Kekompakan serta sinergitas antara, TNI, Polri, serta Pemda tampak jelas dalam acara pembukaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD, red) yang berlangsung, Selasa (09/07/19) di Desa Pusakajaya Selatan, Kec. Cilebar, Kab. Karawang.

Dalam acara pembukaan tersebut didahului oleh upacara yang dipimpin oleh Bupati Karawang, Dr Hj Cellica Nurrachadiana, kemudian dilanjutkan dengan pemberian Sarana Ibadah, Sarana Olahraga, Sembako, Bibit Ikan dan Bibit Pohon.

Serta ada pula penampilan Pencak Silat dari Perguruan Pencak Silat Pejuang Siliwangi, Penampilan Tarian Jaipong, serta Stan Bazaar pelayanan masyarakat yang berada di sekitar lokasi pembukaan. Jum'at (12/07/19) .

Dalam keterangannya, Dandim 0604/Karawang, Letkol Inf Endang Sumardi, S.Sos mengatakan, Kabupaten Karawang sangat terjaga kondusifitasnya, hal tersebut terjadi karena para Muspidanya kompak dan bersinergi.

Berkat kekompakan dan sinergitas yang baik, salah satunya adalah hari ini, pembukaan TMMD ke-105 berjalan dengan meriah dan sukses, kita harapkan sinergitas ini tetap terjaga demi kondusifitas Karawang, tegas Dandim.

( Renz )

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !